loader image

Pengadilan Negeri Airmadidi

Home / Berita

Monday, 19 August 2024 - 15:24 WIB

Upacara Peringatan HUT Mahkamah Agung Ke-79

Pada hari ini Senin (19/8) Pengadilan Negeri Airmadidi menyelenggarakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia ke-79.

Kegiatan upacara dimulai pukul 08.00 WITA dan bertindak sebagai inspektur upacara adalah YM. Ketua Pengadilan Negeri Airmadidi Bapak Juply Sandria Pansariang, S.H., M.H. Upacara diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, seluruh Pegawai, Dharmayukti Karini serta Purnabhakti.

Pada saat amanat Inspektur upacara membacakan Pidato Ketua Mahkamah Agung Ri Peringatan Hut Ke-79 Mahkamah Agung RI.

Peringatan hari ulang tahun ke-79 Mahkamah Agung ini mengusung tema “Peradilan Tangguh Indonesia Maju”. Tema ini mengandung makna bahwa peradilan yang tangguh memegang peranan penting bagi tumbuh kembangnya sebuah negara, karena fungsi Kekuasaan Kehakiman yang dijalankan oleh Mahkamah Agung dan badan peradilan di bawahnya merupakan salah satu pilar kekuasaan yang menopang berdirinya sebuah negara.

Tangguhnya lembaga peradilan sangat ditentukan oleh integritas dan profesionalitas dari segenap aparaturnya. Tanpa adanya aspek integritas dan profesionalitas, maka sistem penegakan hukum akan menjadi lemah dan niscaya lembaga peradilan pun akan menjadi rapuh.

Bersamaan dengan Ulang Tahun yang ke-79, setelah upacara, Mahkamah Agung juga akan meluncurkan beberapa aplikasi baru hasil buah karya dari putra putri terbaik Mahkamah Agung, yaitu:

  1. Aplikasi SIAP MA terintegrasi dengan fitur Smart Majelis;
  2. Aplikasi e-Court Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali;
  3. Aplikasi Deteksi Dini (Early Detection);
  4. Aplikasi JDIH versi mobile;

Setelah selesai kegiatan upacara dilakukan foto bersama di area lobby kantor Pengadilan Negeri Airmadidi.

Share :

Baca Juga

Berita

Rapat Monitoring dan Evaluasi Periode April 2023

Berita

Pengambilan Janji dan Pelantikan Panitera Pengadilan Negeri Airmadidi

Berita

Pengajian Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444H

Berita

Sosialisasi Hukum di Desa Warukapas

Berita

Jalan Sehat dalam rangka HUT Minut ke-20

Berita

Pembukaan Lomba Peringatan HUT Kemerdekaan RI dan HUT Mahkamah Agung RI Se-Sulawesi Utara

Berita

Rapat Tinjauan Manajemen Audit Internal Pengadilan Negeri Airmadidi

Berita

SIPPN Pengadilan Negeri Airmadidi
Open chat
PTSP Online PN Airmadidi
Halo,
Selamat Datang di PTSP Online Pengadilan Negeri Airmadidi.
Klik tombol dibawah ini untuk terhubung dengan petugas PTSP

Makase